Minggu, 24 April 2016

Cara Menghilangkan Proteksi File PDF Tanpa Software

Saya pernah mendownload file pdf dari internet. Ketika dibuka di komputer file tersebut ternyata ada passwordnya. Ada juga yang tidak di password tetapi ketika ingin di copy, print, edit, dan lain sebagainya tidak dibolehkan. Ternyata file pdf ini ada proteksinya.

Karena penasaran, saya mencoba mencari tahu di dunia maya bagaimana membuka proteksi file pdf. Berbagai macam informasi saya dapatkan. Cara yang paling mudah menggunakan layanan online yang ada di sebuah website tanpa harus menginstall aplikasi di dalam komputer.


Setelah mencoba membuka satu persatu situs yang ditawarkan oleh paman google, saya tertarik menggunakan beberapa website dibawah ini :








Kemudian saya upload file pdf yang ingin dibuka proteksinya menggunakan salah satu web yang disebutkan di atas.. Setelah selesai di recover atau unlock, file tersebut bisa langsung di download. Akhirnya proteksi file pdf sudah tidak ada lagi, hi...3x.

Ketika melakukan hal ini, saya bertanya dalam hati, "Apakah ini legal atau ilegal ?"

Beberapa orang di dunia maya mengatakan hal ini ilegal plus tidak menghargai penulis yang sudah susah payah menuangkan ide dalam bentuk tulisan. Namun sebagian orang ada yang memiliki pendapat hal ini biasa saja, dengan syarat tidak merubah isi dan nama penulisnya.

Ya sudahlah, karena saya butuh file pdfnya, tidak ada jalan lain kecuali melakukan hal tersebut. Mohon dimaafkan. :)

Demikianlah tips atau trik membuka proteksi file pdf tanpa menggunakan aplikasi yang harus di install dalam komputer. Semoga ada manfaatnya dan jika ada salah kata, saya mohon maaf.

1 komentar so far

Probeer ToolsGround PDF Unlock Tool

Jika sahabat ingin memberikan komentar silahkan isi kolom komentar dibawah ini :
EmoticonEmoticon